FiX Wisnu Sabdono Putro Terpilih Sebagai Ketua DPRD Kota Yogyakarta

Avatar photo

- Jurnalis

Senin, 12 Agustus 2024 - 06:41 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto : serah terima dari Ketua DPRD Kota Yogyakarta periode 2019-2024, Danang Rudiyatmoko kepada Ketua Sementara, Wisnu Sabdono Putro

Foto : serah terima dari Ketua DPRD Kota Yogyakarta periode 2019-2024, Danang Rudiyatmoko kepada Ketua Sementara, Wisnu Sabdono Putro

Jogjakarta, Peristiwaterkini – Sejumlah 40 anggota DPRD Kota Yogyakarta periode 20204-2029 melakukan sumpah dan janji, Senin (12/8/2024).

Acara dimulai dengan sambutan Ketua DPRD Kota Yogyakarta periode 2019-2024, Danang Rudiyatmoko, politisi PDI Perjuangan.

Dalam sambutannya Danang mengucapkan selamat kepada 40 Anggota DPRD Kota Jogja terpilih.

“Selamat kepada anggota dewan terpilih yang mendapat kepercayaan rakyat,” kata Danang.

Danang juga mengucapkan terimakasih kepada anggota dewan periode 2019-2024.

Para anggota dewan, jajaran eksekutif dan tamu undangan disuguhi tayangan singkat tentang profil anggota DPRD 2019-2024.

Selanjutnya dibacakan surat keputusan  Gubernur DIY oleh Sekretaris DPRD Kota Yogyakarta, Basuki Hari Saksono SH.

Surat bernomor 307/Kep/2024/ tanggal 8 Agustus 2024 tentang Peresmian Anggota DPRD Kota Yogyakarta Masa Jabatan 2020-2029.

Acara dilanjutkan pengambilan sumpah dan janji  oleh Ketua Pengadilan Negeri (PN) Yogyakarta, Tuty Budhi Utami SH MH.

Para anggota dewan terpilih berdiri, berbaris menghadap podium.  Pengambilan janji dan sumpah dilakukan secara simbolis.

Triyono Hari Kuncoro mewakili agama Islam, Endro Sulaksono (Kristen) dan FX Wisnu Sabdono Putro (Katolik).

Selanjutnya, petugas membacakan nama pimpinan sementara. Ketua Sementara, FX Wisnu Sabdono Putro (PDIP), dan Wakil Ketua Sementara RM Sinarbiyat Nujanat SE (Partai Gerindra).

Wisnu dan Sinarbiyat bertugas antara lain, memimpin rapat, memfasilitasi pembentukan fraksi, dan memfasilitasi pembentukan rancangan tentang tata tertib.

Berita Terkait

‎Nurhayati Terharu, Tasyakuran 17 Tahun Yoga Shaking Menguatkan
Yoga Shaking Cokro Joyo Kusumo Rayakan 17 Tahun Eksistensi
‎IKAPPESTY Dorong Smart Wedding Bangun Kepercayaan Vendor Pernikahan Beretika
KUHP dan KUHAP Nasional Berlaku, Tantangan Kebebasan dan Keadilan Digital Menguat
HUT Ke-2 Girimanah Resto Gelar Fun Run Libatkan Tokoh DIY
Harga Emas Antam Bertahan, Buyback Naik Dalam Tiga Hari Terakhir
‎Mardiono Buka Muswil IX PPP DIY, Soliditas Kader Jadi Kunci
‎Masjid Aktif, Iman Menguat, Bupati Sleman Titip Harapan Besar

Berita Terkait

Rabu, 7 Januari 2026 - 13:28 WIB

‎Nurhayati Terharu, Tasyakuran 17 Tahun Yoga Shaking Menguatkan

Rabu, 7 Januari 2026 - 13:12 WIB

Yoga Shaking Cokro Joyo Kusumo Rayakan 17 Tahun Eksistensi

Rabu, 7 Januari 2026 - 07:22 WIB

‎IKAPPESTY Dorong Smart Wedding Bangun Kepercayaan Vendor Pernikahan Beretika

Selasa, 6 Januari 2026 - 20:19 WIB

KUHP dan KUHAP Nasional Berlaku, Tantangan Kebebasan dan Keadilan Digital Menguat

Senin, 5 Januari 2026 - 10:26 WIB

Harga Emas Antam Bertahan, Buyback Naik Dalam Tiga Hari Terakhir

Berita Terbaru