Diduga Merasa Terusik, KSO Culik 5 Warga Desa Bindu

Avatar photo

- Jurnalis

Senin, 3 Maret 2025 - 21:12 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

OKU, Peristiwaterkini – Perebutan Buah Kelapa sawit antara Pihak Kerja Sama Oprasi (KSO) Mitra Ogan dengan masyarakat tiga desa di kecamatan Peninjauan Kabupaten OKU semakin memanas.

Setelah dilarang untuk memanen buah sawit, pihak KSO makin menjadi, dengan membuat drama menculik lima warga desa Bindu kecamatan Peninjauan yang sedang memanen buah sawit.

Hal inì menimbulkan amarah masyarakat di tiga desa, yaitu Desa Durian, Lubuk Rukam dan Desa Bindu, dengan mencari dan melaporkan ke pihak berwajib.

Sahlan tokoh masyarakat Desa Bindu mengatakan, penculikan tersebut sepertinya sudah di rencanakan, sebab di waktu yang sama ada beberapa kejadian.

“Hari itu ada beberapa orang yang kami kenal sebagai satgas PT Mitra Ogan mendatangi kami dengan mengunakan pakaian biasa, saat ditanya dari mana mereka tidak menjawab,” katanya, pada Sabtu (1/3/2025).

Sebanyak 4 orang dengan menggunakan pakaian biasa dengan menggunakan masker wajah mereka melarang kami untuk berhenti mengambil buah atau memanen buah.

“Pada saat menanyakan jangan lagi memanen itu kami mencurigai mereka dari pihak KSO, setalah itu warga marah dan mereka naik ke dalam mobil langsung tancap gas,” ucapnya.

Dari keributan itu, salah satu warga di tempat lain melaporkan kepada kami bahwa ada lima warga yang di paksa masuk kedalam mobil lain alias diculik oleh tim KSO.

“Dari awal mereka sudah merencanakan inì, ditempat kami ada orang yang membuat keributan, dan ditempat lain rekan mereka menculik warga kami yang entah di bawa kemana,” jelasnya.

Penulis : Rio

Editor : Peristiwaterkini

Berita Terkait

Kodim Wonosobo Kukuhkan Tradisi, Hormati Pengabdian Prajurit Terbaik
PSI Bantul Gerakkan Bantuan Nyata Bangun Ketahanan Pangan Warga
TNI Gerak Cepat Kendalikan Dampak Erupsi Semeru Lumajang
‎Festival Sinema Prancis 2025 Guncang Publik dengan Kolaborasi Kreatif
Tim SAR Evakuasi Dua Korban Tertimpa Pohon Tumbang di Ringroad
Kapolri Puji Jaga Warga sebagai Model Keamanan Lokal
‎Pemkot Yogyakarta Tegaskan Larangan Roda Tiga, Maxride Minta Dialog Terbuka
‎Koramil Kejajar dan Warga Gerakkan Aksi Bersih Kawasan Wisata

Berita Terkait

Senin, 24 November 2025 - 13:38 WIB

Kodim Wonosobo Kukuhkan Tradisi, Hormati Pengabdian Prajurit Terbaik

Minggu, 23 November 2025 - 18:21 WIB

PSI Bantul Gerakkan Bantuan Nyata Bangun Ketahanan Pangan Warga

Minggu, 23 November 2025 - 17:19 WIB

TNI Gerak Cepat Kendalikan Dampak Erupsi Semeru Lumajang

Jumat, 21 November 2025 - 22:57 WIB

‎Festival Sinema Prancis 2025 Guncang Publik dengan Kolaborasi Kreatif

Jumat, 21 November 2025 - 19:03 WIB

Tim SAR Evakuasi Dua Korban Tertimpa Pohon Tumbang di Ringroad

Berita Terbaru

PERISTIWA

TNI Gerak Cepat Kendalikan Dampak Erupsi Semeru Lumajang

Minggu, 23 Nov 2025 - 17:19 WIB