Proses evakuasi berlangsung sulit karena aliran air yang deras dan kondisi gorong-gorong yang tertutup. Tim SAR gabungan harus menggunakan alat berat seperti eskavator untuk menyusuri aliran gorong-gorong tersebut.
Pada pukul 09.15 WIB, korban ditemukan dalam kondisi meninggal dunia dan langsung dievakuasi ke RS Bhayangkara untuk pendalaman lebih lanjut.
“Saksi mata di lokasi sempat berusaha menolong korban, tetapi terkendala derasnya aliran air dan tidak adanya alat yang memadai,” tambah Asnawi.
Operasi SAR resmi ditutup pada pukul 10.30 WIB setelah proses evakuasi selesai. Tim SAR gabungan mengimbau masyarakat untuk lebih berhati-hati saat hujan deras agar peristiwa serupa tidak terulang.
“Kami meminta masyarakat untuk tetap waspada dan menghindari area rawan banjir,” pungkas Asnawi.
Penulis : Kurniawan
Editor : Peristiwaterkini
Halaman : 1 2