Ia juga menyoroti kondisi gajah yang diduga menunjukkan perilaku stereotip.
“Gajah menunjukkan swaying, yaitu gerakan berulang tanpa tujuan, yang merupakan indikator stres serius akibat lingkungan yang tidak mendukung kesejahteraan satwa,” katanya.
Geopix mendesak agar pembukaan Bandung Zoo ditunda hingga seluruh standar kesejahteraan satwa terpenuhi.

“Evaluasi menyeluruh, audit independen oleh tenaga ahli, serta transparansi kondisi kesehatan satwa kepada publik.
“Itu adalah langkah yang tidak bisa ditawar,” ujar Annisa Rahmawati.
Menurut Geopix, kasus Bandung Zoo merupakan “fenomena gunung es” yang mencerminkan persoalan kesejahteraan satwa di lembaga konservasi Indonesia.
“Kepercayaan publik hanya dapat dibangun melalui komitmen nyata terhadap perlindungan dan kesejahteraan satwa,” tegasnya.
Penulis : Wawan
Editor : Peristiwaterkini
Halaman : 1 2

















