Selain itu, sebelum ibadah dimulai, personel kepolisian juga melakukan sterilisasi di area vihara untuk memastikan keamanan lingkungan tempat ibadah.
“Langkah ini kami ambil sebagai upaya preventif agar peribadatan berlangsung dengan kondusif tanpa gangguan,” ujar Kompol Sulis Pujiono.
Dukungan penuh dari kepolisian ini mendapat apresiasi dari pengurus Vihara Bodhijaya Budhis Center Baturaja.
Mereka menyampaikan terima kasih kepada Kapolres OKU dan jajaran yang telah membantu pengamanan sehingga perayaan Tahun Baru Imlek 2025/2576 dapat berjalan dengan lancar dan damai.
Dengan adanya pengamanan yang maksimal, perayaan Imlek di Vihara Bodhijaya berlangsung khidmat dan tertib.
Kepolisian berharap sinergi antara aparat keamanan dan masyarakat ini dapat terus terjalin demi menciptakan suasana yang aman dalam setiap perayaan keagamaan di Kabupaten OKU.
Penulis : Gunawan
Editor : Peristiwaterkini
Halaman : 1 2

















