“Oleh karena itu, musrenbang sudah seharusnya ini menjadi ajang penjaringan aspirasi dari masyarakat di kabupaten OKU. selanjutnya, aspirasi masyarakat tersebut diselaraskan dengan perencanaan dari perangkat daerah di kabupaten OKU,” ungkapnya.
Lanjut dikatakan Darmawan, bahwa pihaknya telah mendengar langsung usulan dari masyarakat pada musrenbang kecamatan yang lalu. rata-rata masyarakat di kabupaten oku berharap agar pembangunan infrastruktur bisa merata di seluruh kecamatan. infrastruktur itu berupa infrastruktur jalan, fasilitas kesehatan, dan fasilitas pendidikan.
“Oleh karena itu, kami harap agar perangkat daerah yang juga hadir di musrenbang kecamatan dapat menampung usulan tersebut dan memprioritaskan usulan tersebut di tahun anggaran 2025,” harapnya.



Pada kesempatan itu juga Darmawan menekankan 3 point penting yakni, Melaksanakan program dan kegiatan prioritas dengan mengacu pada agenda pembangunan daerah, Renstra Perangkat Daerah, sekaligus disinergikan dengan program provinsi sumsel dan nasional. Kemudian Menjadikan usulan masyarakat sebagai bahan utama dalam penyusunan rencana kerja tahun 2025 dan mengupayakan pembangunan dapat merata diseluruh kecamata, kelurahan dan desa.
Halaman : 1 2 3 4 Selanjutnya