Masih Ada 121 Ribu Tiket KA Lebaran di Daop 6 Yogyakarta

Avatar photo

- Jurnalis

Minggu, 30 Maret 2025 - 19:05 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PERISTIWATERKINI.NET – Hari Lebaran 2025 semakin dekat, namun masyarakat masih memiliki kesempatan besar untuk mendapatkan tiket kereta api (KA) untuk mudik dan liburan.

PT KAI Daop 6 Yogyakarta mengumumkan bahwa per Minggu (30/3/2025) pukul 12.00 WIB, masih tersedia lebih dari 121 ribu tiket untuk berbagai tujuan dari stasiun di wilayah Daop 6.

Menurut Manager Humas KAI Daop 6 Yogyakarta, Feni Novida Saragih, tiket yang masih tersedia meliputi 35 ribu tiket tujuan Jakarta, 14 ribu tiket tujuan Bandung, 38 ribu tiket ke Surabaya, serta ribuan tiket ke kota lain seperti Malang.

“Beberapa KA yang masih memiliki ketersediaan tiket antara lain KA Argo Dwipangga (Solo Balapan-Gambir), KA Manahan (Solo Balapan-Gambir), KA Sancaka (Yogyakarta-Surabaya Gubeng), serta KA Lodaya Tambahan (Solo Balapan-Bandung). Ketersediaan ini memberikan peluang bagi masyarakat yang belum mendapatkan tiket untuk segera melakukan pemesanan,” jelasnya.

KAI Daop 6 Yogyakarta mengimbau masyarakat untuk rutin mengecek ketersediaan tiket melalui aplikasi Access by KAI, website kai.id, atau mitra resmi KAI lainnya.

Penulis : Kurniawan

Editor : Peristiwaterkini

Berita Terkait

Belajar Empati dari Lereng Merapi, Donasi Warga Mengalir ke Aceh
‎Libur Nataru 2025, Dinkes Yogya Pasang Pos Kesehatan
‎Danrem 072 Hadiri Vidcon Kapolri, Malam Tahun Baru Aman
ASN Dibirukan, Kebijakan Bupati Kulon Progo Bau Politisasi Birokrasi
‎UWM Perkuat RPL, Buka Jalan Adil Pengakuan Kompetensi
Hasto-Wawan Tinjau Pos Lilin Progo, Pastikan Keamanan Jelang Malam Tahun Baru ‎
‎Mahasiswa UWM Gelar JENTARA 2025, Lawan Punahnya Permainan Tradisional
‎Nasarudin Terpilih Aklamasi Pimpin KAUMY Periode 2025–2029

Berita Terkait

Kamis, 1 Januari 2026 - 15:46 WIB

Belajar Empati dari Lereng Merapi, Donasi Warga Mengalir ke Aceh

Kamis, 1 Januari 2026 - 07:06 WIB

‎Libur Nataru 2025, Dinkes Yogya Pasang Pos Kesehatan

Kamis, 1 Januari 2026 - 06:44 WIB

‎Danrem 072 Hadiri Vidcon Kapolri, Malam Tahun Baru Aman

Kamis, 1 Januari 2026 - 06:36 WIB

ASN Dibirukan, Kebijakan Bupati Kulon Progo Bau Politisasi Birokrasi

Rabu, 31 Desember 2025 - 08:42 WIB

Hasto-Wawan Tinjau Pos Lilin Progo, Pastikan Keamanan Jelang Malam Tahun Baru ‎

Berita Terbaru