PERISTIWATERKINI.NET, Jogja – Untuk menjamin keselamatan dan kenyamanan masyarakat selama libur Natal dan Tahun Baru 2025, Dinas Kesehatan Kota Yogyakarta membuka Pos Kesehatan Nataru di sejumlah lokasi strategis yang menjadi pusat aktivitas wisata.
Kepala Dinas Kesehatan Kota Yogyakarta, drg. Emma Rahmi Aryani, M.M, mengatakan pos kesehatan disiagakan di kawasan Tugu, Teteg Abu Bakar Ali, dan Titik Nol Kilometer.
“Titik-titik ini memiliki kepadatan pengunjung yang tinggi, sehingga membutuhkan kesiapsiagaan tenaga kesehatan,” ujarnya.
Ia menambahkan, layanan pos kesehatan berjalan dalam dua shift, yakni pagi hingga siang dan siang hingga malam.
“Sementara pada malam hari hingga pagi, masyarakat tetap bisa mengakses layanan melalui PSC yang siaga on call,” jelasnya.
Penulis : AGA
Editor : Peristiwaterkini
Halaman : 1 2 Selanjutnya

















