Kotagede, Kampung Wisata Sejarah di Yogyakarta

Avatar photo

- Jurnalis

Jumat, 6 Desember 2024 - 07:39 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Museum Kotagede

Museum Kotagede

Jogja, Peristiwaterkini – Yogyakarta selalu jadi destinasi liburan favorit, terutama saat akhir tahun seperti ini.

Suasananya yang ramah, budaya yang kaya dan kuliner yang menggoda bikin siapa saja selalu ingin kembali. Berbagai destinasi wisata di Jogja seakan selalu punya cerita.

Wisata Yogyakarta nggak melulu soal Malioboro dan Kraton. Kalau kamu butuh suasana berbeda, Kotagede bisa jadi pilihan menarik.

Destinasi ini sarat dengan sejarah, kerajinan perak yang khas, kuliner otentik, serta bangunan berarsitektur kuno yang memikat.

Masjid Gedhe Mataram Kotagede

Cuma berjarak sekitar 7 kilometer dari Malioboro, Kotagede adalah tempat yang ideal buat kamu pecinta sejarah dan seni.

Selain kaya cerita masa lalu, Kotagede juga punya deretan destinasi wisata yang bikin perjalanan lebih berwarna.

*Museum Kotagede, Intro Living Museum*

Lokasi ini cocok jadi titik awal saat menjelajah Kotagede. Berbagai informasi tentang kawasan ini tersimpan rapi dan dirangkum apik dengan cara yang menarik.
Bangunan museum juga terlihat begitu cantik, dengan gaya arsitektur campuran tradisional Jawa, Tionghoa, dan Eropa. Serta berhias kaca patri warna-warni dan tegel bermotif. Mencerminkan kesan mewah tempo doeloe.

Reruntuhan Benteng Cepuri

Rumah Kalang, begitu bangunan ini juga dikenal. Dulunya digunakan sebagai kediaman Hj. Noerijah, seorang pengusaha terkenal dari Suku Kalang yang banyak mendiami Kotagede. Museum ini terdiri dari 4 klaster utama, diantaranya:
1. Situs arkeologi dan lanskap sejarah
2. Kemahiran teknologi tradisional
3. Seni pertunjukan dan tradisi, serta
4. Pergerakan sosial masyarakat

Informasi masing-masing klaster dibuat semenarik mungkin dengan beberapa berupa instalasi dan ada juga yang menyajikan informasi audio-visual.

Museum Kotagede berada di tepi jalan Tegal Gendu tak jauh dari kantor PMI Yogyakarta. Meski tiket masuknya gratis, tapi sebaiknya lakukan reservasi lebih dulu agar mendapatkan kuota.

Penulis : Kurniawan

Editor : Peristiwaterkini

Berita Terkait

Resmi! Muhammadiyah Luncurkan Layanan Gizi Nasional Berbasis Al-Maun
Muhammadiyah Gaungkan MBG sebagai Gerakan Sosial Berbasis Al-Ma’un
Jogja Field School 2025: Mahasiswa Dunia Belajar Sumbu Filosofis Yogya
KA Argo Wilis Kini Berhenti di Stasiun Ciamis, Warga Yogya dan Solo Makin Mudah ke Priangan Timur!
Sertifikasi DPS Koperasi Syariah Dimulai, Wujudkan Ekosistem Ekonomi Inklusif
Mobil Kuno Meriahkan Jogja, Wawali Dukung Masuk Kalender Wisata Tahunan
Kota Yogyakarta Raih Tahta Juara Umum Kejurda DIY 2025
Denny Irawan ; HAPI DIY Siap Jaga Integritas Advokat dan Perluas Akses Hukum

Berita Terkait

Selasa, 15 Juli 2025 - 23:44 WIB

Resmi! Muhammadiyah Luncurkan Layanan Gizi Nasional Berbasis Al-Maun

Selasa, 15 Juli 2025 - 23:34 WIB

Muhammadiyah Gaungkan MBG sebagai Gerakan Sosial Berbasis Al-Ma’un

Selasa, 15 Juli 2025 - 14:09 WIB

Jogja Field School 2025: Mahasiswa Dunia Belajar Sumbu Filosofis Yogya

Senin, 14 Juli 2025 - 12:22 WIB

KA Argo Wilis Kini Berhenti di Stasiun Ciamis, Warga Yogya dan Solo Makin Mudah ke Priangan Timur!

Senin, 14 Juli 2025 - 11:53 WIB

Sertifikasi DPS Koperasi Syariah Dimulai, Wujudkan Ekosistem Ekonomi Inklusif

Berita Terbaru