PERISTIWATERKINI.NET, Jogja – Korem 072/Pamungkas bekerja sama dengan Bank Jateng Cabang Yogyakarta menggelar olahraga bersama sekaligus sharing session sosialisasi produk dan jasa perbankan, Jumat (23/1/2026).
Kegiatan yang berlangsung di Lapangan Apel Makorem 072/Pamungkas, Jalan Reksobayan, Gondomanan, Kota Yogyakarta, ini diikuti sekitar 200 peserta dari prajurit dan PNS Korem 072/Pamungkas.
Kasi Pers Kasrem 072/Pamungkas Kolonel Inf Handoko Yudho Wibowo, S.E., S.I.P., yang mewakili Danrem 072/Pamungkas, menyampaikan apresiasi atas sinergi yang terjalin.
Ia menegaskan kegiatan ini bukan sekadar olahraga, tetapi juga sarana mempererat kebersamaan sekaligus menambah literasi keuangan personel.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada Bank Jateng atas dukungan dan kerja sama yang baik ini,” ujarnya
Menurut Kolonel Handoko, sosialisasi layanan perbankan diharapkan mampu memberikan manfaat nyata bagi prajurit dan PNS dalam mengelola keuangan.
“Kami berharap kegiatan ini bisa menambah wawasan personel agar lebih bijak dan cermat dalam mengelola kebutuhan finansial,” katanya.
Penulis : Wawan
Editor : Peristiwaterkini
Halaman : 1 2 Selanjutnya

















