Kodim Wonosobo Gelar Donor Darah dan Layanan Kesehatan Gratis ‎

- Jurnalis

Rabu, 10 Desember 2025 - 21:02 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PERISTIWATERKINI.NET, Wonosobo – Kodim 0707/Wonosobo merayakan Hari Juang Kartika 2025 dengan mengadakan donor darah massal dan pelayanan kesehatan gratis bagi masyarakat.

‎Kegiatan bertema “TNI AD Manunggal dengan Rakyat untuk Indonesia Bersatu, Berdaulat, Sejahtera dan Maju” ini menjadi bentuk penguatan kedekatan TNI dan warga.

‎“Kami ingin hadir membantu rakyat, terutama di bidang kesehatan,” ujar Dandim 0707/Wonosobo, Letkol Inf Yoyok Suyitno.

‎Pelayanan kesehatan gratis digelar di Klinik Kartika Pratama Kodim 0707/Wonosobo.

‎Warga mendapat penyuluhan pola hidup sehat oleh dr. Pendowo Suraden Putro, senam anti stroke, hingga pemeriksaan tensi, gula darah, dan konsultasi medis.

‎“Saat ini biaya berobat sangat mahal. Melalui layanan gratis ini, kami berharap dapat meringankan masyarakat,” kata Letkol Inf Yoyok Suyitno.

‎Adapun donor darah massal dihelat di Balai Desa Selokromo bekerja sama dengan mahasiswa KKN STIE Tamansiswa Banjarnegara.

Penulis : Wawan

Editor : Peristiwaterkini

Berita Terkait

‎Getaran Gempa Bantul Bongkar Atap SMKN Gantiwarno Klaten
MBG Magelang Diduga Bermasalah, Puluhan Guru dan Siswa Alami Keracunan
‎Gotong Royong PDI Perjuangan Bersihkan Code, Politik Turun Rawat Lingkungan
‎UWM dan UMB Satukan Langkah Kembangkan Tridarma Melalui Kerja Sama
‎Persit Wonosobo Bergerak, Skrining HPV Gratis Lindungi Perempuan TNI ‎
‎Edukasi Gizi Serentak Cetak Generasi Emas Yogyakarta 2045
Tanpa Audit, Pembukaan Bandung Zoo Dinilai Ancam Keselamatan Satwa Liar
BAP DPD RI Dorong Akuntabilitas Kehutanan, Hentikan Konflik Tenurial Daerah

Berita Terkait

Rabu, 28 Januari 2026 - 14:44 WIB

‎Getaran Gempa Bantul Bongkar Atap SMKN Gantiwarno Klaten

Selasa, 27 Januari 2026 - 14:10 WIB

MBG Magelang Diduga Bermasalah, Puluhan Guru dan Siswa Alami Keracunan

Senin, 26 Januari 2026 - 12:18 WIB

‎Gotong Royong PDI Perjuangan Bersihkan Code, Politik Turun Rawat Lingkungan

Jumat, 23 Januari 2026 - 14:31 WIB

‎UWM dan UMB Satukan Langkah Kembangkan Tridarma Melalui Kerja Sama

Kamis, 22 Januari 2026 - 07:23 WIB

‎Persit Wonosobo Bergerak, Skrining HPV Gratis Lindungi Perempuan TNI ‎

Berita Terbaru