Jogja, Peristiwaterkini – Dalam rangka memperingati Haul KH. Abdurrahman Wahid (Gus Dur) yang ke-15, Sekber Keistimewaan DIY akan menggelar diskusi publik bertema “Memperkokoh Humanisme dan Kerukunan Umat Beriman” pada Senin (16/12) pukul 15.00-17.30 WIB di Alra Corner, Jl. Surami, Mantrijeron, Yogyakarta.
Gus Dur dikenang sebagai tokoh bangsa yang gigih memperjuangkan demokrasi, humanisme, dan toleransi.
Dalam perjalanan hidupnya, Gus Dur membangun banyak inisiatif penting, seperti mendirikan Forum Demokrasi (Fordem) bersama sejumlah tokoh bangsa di era 90-an,
berperan dalam Deklarasi Ciganjur pada 1998, hingga memberikan pengakuan terhadap agama Konghucu dan
mengedepankan pendekatan kemanusiaan dalam berbagai kebijakan saat menjadi Presiden RI keempat.
Ketua Sekber Keistimewaan DIY, Widihasto Wasana Putra, menyatakan bahwa diskusi ini bertujuan sebagai ruang silaturahmi antar elemen bangsa.

Penulis : Kurniawan
Editor : Peristiwaterkini
Halaman : 1 2 3 4 Selanjutnya