“Kami berharap Bapak Danrem dapat hadir sekaligus memberikan arahan,” ucap Yuki.

Ia menambahkan, panitia juga mengundang sejumlah tokoh agama nasional dan internasional, Wakil Menteri Sosial, serta perwakilan Bank Indonesia.
Menanggapi hal tersebut, Brigjen TNI Bambang Sujarwo menyampaikan apresiasi atas kepercayaan yang diberikan.
“Korem 072/Pamungkas selalu terbuka dan menjaga komunikasi dengan keluarga besar Trah Pangeran Diponegoro,” tegas Danrem.
Ia menambahkan, pihaknya akan mengagendakan kehadiran selama tidak ada tugas mendesak serta siap membantu dukungan kendaraan bagi anak panti asuhan.
“Pada prinsipnya, selama kegiatan untuk kebaikan dan kemaslahatan masyarakat, kami siap mendukung,” pungkasnya.
Penulis : Wawan
Editor : Peristiwaterkini
Halaman : 1 2

















