Curug Lestari di Lampung Tengah Dikunjungi Bupati, Potensi Wisata Alam Mulai Disorot

Avatar photo

- Jurnalis

Jumat, 16 Mei 2025 - 15:52 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

foto: bupati lampung tengah  Ardito Wijaya tinjau air terjun curug lestari

foto: bupati lampung tengah Ardito Wijaya tinjau air terjun curug lestari

PERISTIWATERKINI.NET – Salah satu surga tersembunyi di Kabupaten Lampung Tengah, Curug Lestari, kembali menarik perhatian publik.

Air terjun alami yang terletak di Kampung Kota Batu, Kecamatan Pubian ini mendapat kunjungan istimewa dari Bupati Lampung Tengah, Ardito Wijaya, pada Jumat (16/5/2025).

Kunjungan tersebut tidak sekadar seremoni biasa. Ardito memilih untuk menjajal langsung medan menuju lokasi dengan mengendarai motor trail.

Pengalaman itu, menurutnya, menjadi cara untuk merasakan langsung tantangan dan potensi yang dimiliki destinasi alam ini.

“Saya sudah coba naik motor trail sendiri ke atas, jalannya cukup menantang. Tapi begitu sampai, pemandangannya benar-benar memuaskan. Tempat ini sangat indah dan masih tersembunyi, sayang jika tidak dikembangkan,” ujar Ardito usai kunjungannya.

Curug Lestari dinilai memiliki nilai strategis dalam sektor pariwisata daerah.

Namun, pengembangan destinasi ini dinilai masih menghadapi sejumlah kendala, mulai dari akses jalan yang belum memadai hingga sarana pendukung yang belum optimal.

Bupati menegaskan pentingnya kolaborasi lintas sektor untuk mendorong kemajuan Curug Lestari.

Ia berharap tempat ini bisa dikembangkan secara profesional, dengan tetap menjaga kelestarian alamnya.

“Kita akan coba kaji lebih dalam untuk melihat langkah-langkah pengembangan yang tepat. Potensinya besar, tapi butuh perhatian bersama agar bisa menjadi destinasi unggulan,” tambahnya.

Pemerintah Daerah, menurut Ardito, akan berupaya memberikan perhatian lebih agar Curug Lestari makin dikenal masyarakat luas.

Ia optimis jika dikelola dengan baik, kawasan ini bisa menjadi magnet wisata yang turut menggerakkan roda ekonomi warga sekitar.

Dalam kunjungan tersebut, Bupati Ardito turut didampingi sejumlah pejabat daerah, antara lain anggota DPRD Lampung Tengah dari Fraksi PKB, Purheri Sumardianto dan Riki Hendra Saputra, serta beberapa kepala dinas dan Camat Pubian, Andy Nazola.

Penulis : wahyu s

Editor : peristiwaterkini

Berita Terkait

Awali Pekan Pendidikan Wartawan, PWI Lampung Gelar Diskusi Penggunaan AI
Hadiri HUT PKH Terbanggi Besar Gubernur Lampung Akan Berikan Insentif Kepada Pendamping PKH.
Curi Sapi untuk Beli Sabu, Pria Ini Diciduk Polisi
Warga Kecubung Keluhkan Sampah Menumpuk Dan Bau
Poncowati Jadi Kampung Mandiri di HUT Ke-61 Transad
Ucapan Terimakasih Perwakilan Ponpes Atas Bantuan Buah Dalam Rangka Hari Santri Nasional
Maklumat Jihad Fisabilillah Melawan Belanda Di Hari peringatan Hari Santri Nasional Indonesia
Dinas Koperasi UMKM Kota Bandar Lampung Gelar Pelatihan Akuntansi Dan Keuangan

Berita Terkait

Senin, 17 November 2025 - 11:47 WIB

Awali Pekan Pendidikan Wartawan, PWI Lampung Gelar Diskusi Penggunaan AI

Minggu, 16 November 2025 - 12:40 WIB

Hadiri HUT PKH Terbanggi Besar Gubernur Lampung Akan Berikan Insentif Kepada Pendamping PKH.

Jumat, 7 November 2025 - 09:10 WIB

Curi Sapi untuk Beli Sabu, Pria Ini Diciduk Polisi

Senin, 3 November 2025 - 18:36 WIB

Warga Kecubung Keluhkan Sampah Menumpuk Dan Bau

Senin, 3 November 2025 - 07:53 WIB

Poncowati Jadi Kampung Mandiri di HUT Ke-61 Transad

Berita Terbaru

NASIONAL

Danrem 072 Tinjau Jembatan Garuda, 95 Persen Siap Rampung

Selasa, 13 Jan 2026 - 19:56 WIB