2 Nelayan Asal Banten Akhirnya Ditemukan dalam Kondisi Tewas di Perairan Kulon Progo

Avatar photo

- Jurnalis

Sabtu, 16 Maret 2024 - 05:47 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto : tim SAR gabungan temukan 2 jasat ABK asal Banten di perairan kulon Progo

Foto : tim SAR gabungan temukan 2 jasat ABK asal Banten di perairan kulon Progo

KULONPROGO, Peristiwaterkini – Tim SAR gabungan menemukan dua jasad nelayan asal Banten di perairan selatan Kabupaten Kulonprogo, Yogyakarta, pada Jumat (15/3/2024).

Keduanya merupakan Anak Buah Kapal (ABK) yang sebelumnya dilaporkan hilang. Jasad kedua nelayan bernama Anggit dan Arba itu ditemukan di dua lokasi berbeda.

Jasad Anggit ditemukan pukul 15.00 WIB di sekitar pantai Pleret, Kapanewon Panjatan atau berjarak delapan kilometer dari pantai Glagah.

Sedangkan jasad Arba ditemukan pukul 15.30 WIB di sekitar pantai Bugel, Kapanewon Panjatan yang berjarak sekitar 11 kilometer arah timur dari Pantai Glagah.

Kasubsi Operasi Kantor Basarnas Yogyakarta, Asnawi Suroso mengatakan keduanya diyakini merupakan abk yang sebelumnya dilaporkan hilang berdasarkan keterangan keluarga korban. pihak keluarga yakin jasad tersebut merupakan korban yang hilang berdasarkan ciri-ciri fisiknya.

Kedua jasad tersebut langsung dievakuasi tim SAR gabungan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Wates. Kedua ABK itu sebelumnya bersama dua rekan lainnya yang selamat dari kejadian.

Berita Terkait

Kepala Daerah Terpilih Sehat dan Siap Dilantik, Wamendagri: Tidak Ada Catatan Khusus
Kepala Daerah Terpilih Jalani Pemeriksaan Kesehatan Jelang Pelantikan
Muhammadiyah Ajak Umat Muslim Jadikan Puasa Ramadan sebagai Jalan Menuju Pencerahan
Cuaca Ekstrem Melanda Indonesia, Banjir dan Angin Kencang Terjadi di Beberapa Daerah
Keluhan Pekerja PT Mitra Ogan 10 Bulan Tak Digaji Direspon Kementrian BUMN
Jenazah Sahril Helmi, Kontributor Metro TV Akhirnya Ditemukan
KONI Setujui Perubahan Masa Bakti IMI Jadi 5 Tahun
Anggaran BP Haji Rp 50 Miliar ‘Dicopet’, Abidin Fikri Desak Penjelasan!
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 17 Februari 2025 - 09:07 WIB

Kepala Daerah Terpilih Sehat dan Siap Dilantik, Wamendagri: Tidak Ada Catatan Khusus

Minggu, 16 Februari 2025 - 15:22 WIB

Kepala Daerah Terpilih Jalani Pemeriksaan Kesehatan Jelang Pelantikan

Rabu, 12 Februari 2025 - 18:02 WIB

Muhammadiyah Ajak Umat Muslim Jadikan Puasa Ramadan sebagai Jalan Menuju Pencerahan

Rabu, 12 Februari 2025 - 14:12 WIB

Cuaca Ekstrem Melanda Indonesia, Banjir dan Angin Kencang Terjadi di Beberapa Daerah

Rabu, 12 Februari 2025 - 13:12 WIB

Keluhan Pekerja PT Mitra Ogan 10 Bulan Tak Digaji Direspon Kementrian BUMN

Berita Terbaru